Nasution Mempersaatukan Semua Organisasi Veteran
Nasution berhasil mempersatukan semua organisasi para veteran ke dalam suatu liga veteran di bawah kekuasaan pihak tentara pada bulan Agustus 1959. PKI yang telah mendapatkan banyak keberhasilan di kalangan kaum veteran, sangat terpukul oleh langkah Nasution sehingga partai tersebut kehilangan satu-satunya badan pendukungnya yang terorganisasi yang mempunyai nilai militer yang potensial (Ricklefs, 2008 : 513). Menurut Cahyono (ENI Jilid 17) sejak tanggal 2 Januari 1957 organisasi Veteran diberi nama resmi Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) dan berkedudukan di ibukota Negara. Organisasi ini didirikan dan disahkan oleh Kongres Nasional Pejuanga Kemerdekaaan Seluruh Indonesia yang diadakan di Jakarta pada tanggal 22 Desember 1956 hingga 2 Januari 1957. Dasar pendiriannya adlaah Undang-undang No. 7 Tahun 1967 tentang Veteran Indonesia. Tujuan Tujuan utama pendirian organisasi LVRI adalah membina potensi nasional Veteran Republik Indonesia dalam rangka perta...